Seminar Nasional Pendidikan IPA 2016

Kamis, 05 Juli 2012

Biologi : Konsep Dasar Biologi #10


5.      Pemanfaatan Biologi dalam Bidang Industri Makanan, Minuman, dan Tekstil
Pada zaman dahulu, manusia hanya mengambil sesuatu dari lingkungannya yang langsung dapat dimanfaatkan untuk kehidupannya. Misalnya, hewan hanya diambil telur, daging, atau susunya. Begitu pula dengan tumbuhan. Misalnya, buah-buahan langsung dipetik untuk dimakan, sementara bagian lain dari tumbuhan itu dibiarkan atau dibuang begitu saja. Namun, pada saat ini manusia telah berhasil mengolah bagian tubuh hewan atau tumbuhan tersebut menjadi bahan baku industri. Hal ini disebabkan oleh perkembangan cabang-cabang biologi, khususnya zoologi, botani, taksonomi, biokimia, mikrobiologi, dan bioteknologi.
Beberapa contoh pemanfaatan biologi dalam bidang industri, antara lain:
a.       Penemuan kandungan gula yang cukup tinggi pada batang tebu menyebabkan berkembangnya pabrik pengolahan tebu menjadi gula.
b.      Peningkatan kebutuhan bahan baku serat merupakan salah satu masalah yang muncul pada industri tekstil. Hal ini mendorong para ilmuwan untuk menemukan jenis bahan baku serat yang baru. Para ilmuwan telah menemukan bahwa bahan baku serat tersebut dapat berasal dari bulu unggas, tumbuhan kem (Eleocharis dulcis), tumbuhan mul (Calamus sp.), tanaman pisang (Musa textilis), dan rosella.
c.       Bakteri tertentu dapat dimanfaatkan dalam industri pembuatan yoghurt. Selain dalam pembuatan yoghurt, contoh pemanfaatan mikrobiologi dalam industri makanan adalah industri kecap, tempe, oncom, keju, roti, nata de coco, dan minuman anggur.


DAFTAR PUSTAKA
Ekhsan R, M. & Heru L.H. 2007. Biologi untuk SMA dan MA kelas X. Jakarta: Satubuku
Sapto Hartono, R.R. dkk. 2007. Biologi SMA/MA Kelas X. Jakarta: Grasindo


Biologi : Konsep Dasar Biologi #Done


FREE DOWNLOAD >>> PPT KONSEP DASAR BIOLOGI
Password : kurniawanberbagi


Tidak ada komentar:

Posting Komentar